Barcelona:Direktur Sepakbola Barcelona Andoni Zubizaretta menekankan Pep Guardiola mempunyai komitmen untuk bertahan di Nou Camp dalam waktu lama. Ia meyakini pelatihnya tidak akan bergabung dengan bos Manchester United Sir Alex Ferguson.
Barcelona menawarkan kontrak anyar berdurasi enam tahun kepada Guardiola yang diserahkan langsung presiden klub Sandro Rosel. Namun pelatih karismatis itu hanya meneken dua tahun perpanjangan kontrak.
Media Spanyol meyakini Guardiola adalah pilihan tepat Fergie sebagai penerusnya di Old Trafford. Namun Zubizaretta yakin pelatihnya tidak akan meninggalkan tim yang telah membesarkan namanya. “Jika Fergie berpikir bisa mendapatkan Guardiola, ia mempunyai selera sempurna. Namun setiap orang tahu Guardiola adalah pelatih Barcelona, yang akan bertahan melebihi kontraknya saat ini,” tegas Zubizaretta, Minggu (31/10).
Zubizaretta mengaku terus bekerja dan menyiapkan proyek jangka panjang di Barca bersama Guardiola, yang pernah menjadi rekan setimnya di Los Cules maupun La Furia Roja. “Tidak ada yang kami sembunyikan dari publik. Dan kami tidak akan mundur. Kami sedang menjalankan proyek jangka panjang di klub ini,” katanya.
No comments:
Post a Comment