Pages

16 November 2010

Pires : Chamakh Akan Menjadi Legenda Arsenal

Di musim pertamanya bermain untuk Arsenal, Marouane Chamakh menunjukkan performa yang luar biasa. Sudah lima gol disarangkannya untuk Arsenal dari 12 kesempatan tampil di Liga Primer Inggris. Chamakh juga sudah masuk dalam buku rekor Arsenal. Ia menjadi pencetak gol tercepat di Liga Primer Inggris untuk klub, saat membawa timnya memimpin di detik ke-37 kala Arsenal menang 2-0 atas Wolverhampton minggu lalu. Karena potensi yang dimiliki Chamakh itu, Robert Pires menilai pemain asal Maroko itu bisa menjadi legenda Arsenal di masa mendatang. "Marouane akan menjadi sukses besar bagi Arsenal, saya yakin itu," kata Pires dikutip The Mirror, Senin (15/11). "Saya bisa mengenalnya setelah saya sempat berlatih bersama Arsenal. Ia memiliki kualitas yang dibutuhkan untuk bisa sukses di Inggris. Ia punya karakter, sentuhan yang bagus dan teknik, dan ia juga sudah menunjukkan bisa mencetak gol." "Ia juga tahu ia harus bertahan sama seperti saat menyerang, dan ia menunjukkan kesediaan untuk melakukannya. Karena itulah saya yakin ia akan menjadi sukses besar di Arsenal," tandasnya.

No comments:

Post a Comment